Home » , » Perkembangan Perencanaan Wilayah di Negara Maju

Perkembangan Perencanaan Wilayah di Negara Maju

Written By Tasrif Landoala on Senin, 23 September 2013 | 09.15



Perencanaan wilayah diusahakan manusia di dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya, berkaitan dengan masa/jaman yang lazim digunakan sebagai patokan dalam ilmu sejarah. Masa menurut batasan sejarah di negara-negara maju dapat dikelompokkan menjadi 6 (enam) jaman perkembangan, yaitu: jaman Purba, jaman Yunani, jaman Abad Pertengahan, jaman Peralihan, jaman Revolusi Industri, dan jaman Pasca Revolusi Industri. Pada setiap jaman memiliki variasi atau perbedaan-perbedaan yang sangat jelas tentang peradaban dan tingkat ilmu pengetahuan dan teknologi. Peradaban dan tingkat ilmu pengetahuan dan teknologi dari masa lampau hingga masa pasca revolusi industry berkembang dari tingkat paling rendah atau sederhana hingga tingkat peradaban ekoteknologi, yang diikuti sistem informasi dan komunikasi serta teknologi automisasi yang lebih canggih (sophisticated). Demikian juga permasalahan wilayah dan kehidupan budaya manusia di dalamnya, tingkat kompleksitasnya berkembang semakin beragam dari yang paling sederhana hingga tingkat super kompleks.
Permasalahan tersebut antara lain urbanisasi fisik maupun demografis, pergerakan dan perubahan yang semakin cepat, pertentangan dan benturan kepentingan semakin beragam dan tajam, serta eksploitasi sumberdaya secara besar-besaran semakin tinggi. Dalam rangka pemecahan dinamika kompleksitas masalah yang semakin meningkat tersebut, penggunaan pendekatan dalam perencanaan pun berkembang dari cara pemenuhan kebutuhan yang sangat sederhana, hingga pendekatan yang lebih menekankan pada efisiensi dan efektivitas, serta menekankan pendekatan yang berwawasan lingkungan hidup.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Catatan Kuliah Geografi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger